Selasa, 09 Oktober 2018

Mengintip Isi Masker Wajah Asal Korea

masker bekicot


Selama ini Korea jadi kiblat industri kecantikan dunia, terutama operasi plastiknya, gegara boomingnya kpop dan kdrama. Namun kecantikan tidak melulu operasi plastik. Ada lagi yang penting, aneka produk kosmetik untuk mencapai dan mempertahankan kecantikan -yang sebagian dihasilkan lewat oplas- selama mungkin. Salah satu produk kecantikan adalah masker wajah.  Apa saja isi bahan masker wajah asal Korea itu, mungkin jawaban di bawah ini membuat kening Anda berkerut, atau sejenak mengheningkan cipta πŸ€—

1.Mutiara
Serbuk mutiara yang terkandung dalam masker wajah diyakini dapat memurnikan dan mencerahkan wajah. Mungkin keyakinan ini didasari warna mutiara yang putih berkilau sehingga menjadikannya masker akan menularkan putih berkilau pada wajah Anda.

2.Lebah madu
Produk lebah seperti madu, beeswax, pollen, banyak kita temukan pada kosmetika modern. Namun ini yang digunakan lebahnya. Lebah dianggap dapat meningkatkan peredaran darah, merangsang produksi kolagen yang akan membuat kulit elastis, kerut merut berkurang, dan bekas luka atau parut menghilang.
Tentu saja produk ini tidak disarankan buat para vegan atau yang alergi gigitan lebah. s

3.Kolagen babi
Struktur organ babi yang mirip manusia kerap menguntungkan. Pernah dengar transplantasi usus pada manusia menggunakan usus babi? Nah, kolagen babi dipercaya dapat melembabkan dan menyegarkan kulit, termasuk membuat kulit lebih elastis. Tak percaya? Beli saja, nitip kawan yang ke Korea 😎

4.Minyak kuda
Minyak kuda -bukan kudanil yang jelas- dipercaya dapat membantu melembabkan dan memperbaiki kondisi kulit yang rusak. Saya jadi teringat seabad lalu orang menggunakan kencing kuda sebagai obat jesuburan 😁

5.Minyak ikan
Penggunaan minyak ikan dalam produk kosmetik bukanlah hal baru. Saat orang baru menjalani operasi misalnya, disarankan makan ikan gabus atau haruan, dan mengoleskan minyak ikannya ke bagian luka jahitan. Tujuannya agar luka cepat mengering dan tidak meninggalkan bekas.
Pada masker, minyak ikan berfungsi menghilangkan mata panda dan wajah sembab karena menangis atau tidur terlalu lama πŸ˜‚

6.Sarang burung
Kandungan asam amino danmprotein dalam sarang burung walet dipercaya dapat mencerahkan dan melembabkan wajah, sehingga Anda tampak awet muda. Ternyata fungsinya sama jika Anda meminum ramuan sarang burung.

7.Rumput laut
Kandungan mineral dan protein yang tinggi dalam rumput laut diyakini akan menghaluskan dan mencerahkan wajah. (Saya sudah menerapkan rumput laut dalam sabun muka untuk mencerahkan wajah, dan hasilnya memang memuaskanπŸ˜€).

8.Batu gunung berapi
Batu gunung ini dilembutkan dulu sebelum menjadi masker. Fungsinya mirip arang bambu, untuk membersihkan wajah secara mendalam, sehingga memaksimalkan produk perawatan kulit sesudahnya.

9.Lendir bekicot
Lendir bekicot sangat populer sebagai kandungan produk kecantikan, dari masker, krim, pelembab, hingga losyen. Lendir diklaim mampu menyembuhkan jerawat, mendinginkan kulit akibat terbakat sinar matahari, dan untuk meregenerasi sel. Jika tertarik membuat sendiri masker bekicot, Anda dapat membelinya di toko onlen.

10.Susu keledai
Khasiat susu keledai tak diragukan lagi jika diminum langsung, untuk menambah kekuatan. Namun jija diaplikasikan ke muka dianggap dapat mencerahkan dan menutrisi kulit.

11.Emas 24K
Mungkin ini masker wajah paling mahal karena mengandung bubuk emas 24K. Emas dianggap dapat mencerahkan sekaligus membuat wajah awet muda.

12.Tomat
Tomat yang kaya vitamin berfungsi mengecilkan pori-pori, mencegah dan mengobati jerawat, mendinginkan wajah yang terbakar sekaligus mengatur ph kulit muka.

13.Plasenta
Plasenta dianggap dapat menyegarkan dan menghaluskan kulit, serta merangsang pertumbuhan sel-sel baru. Placenta sebenarnya banyak ditemukan pada produk kecantikan dari China, Jepang, maupun Korea. Entah bagaimana mereka mendapatkannya πŸ˜‚. Di Indonesia plasenta biasanya masuk bank organ atau dikubur usai bayi dilahirkan.

14.Ekstrak bintang laut
Bagi yang wajahnya penuh kerutan, kusam, dan nampak tua, dapat mencoba masker dengan salah satu bahannya bintang laut. Bintang laut dianggap kaya kolagen sehingga membuat wajah Anda awet muda.

15.Darah naga
Yang dimaksud dengan darah naga di sini adalah getah dari pohon dracaena cinnabari. Masker yang mengandung getah pohon naga ini berfungsi untuk menyembuhkan luka. Jadi semisal wajah lebam karena jatuh, kena tonjok, atau habis berantem, maka dengan menggunakan masker ini wajah menjadi cepat pulih seperti sedia kala. Getah darah naga bersifat anti virus dan anti inflamasi.

catatan: disadur bebas dari koreaboo dan diperkaya dari pengalaman pribadi.



Senin, 08 Oktober 2018

Kulit Bermasalah? Dipisangin Aja!

pisang, kulit pisang, dan ekstrak kulit pisang


Di masa kecil saat kulit saya bentol-bentol akibat digigit nyamuk, si mbah akan bilang, "digosok-gosok dengan kulit pisang, Nduk, biar bentolnya hilang." Benar saja, beberapa menit setelah kulit digosok dengan bagian dalam kulit pisang, bentol dan bekas kemerahan menghilang, bahkan rasa gatal yang menusuk ikut musnah.

Tak hanya itu, bagian dalam kulit pisang yang digosok-gosokkan ke gigi akan membuat gigi menjadi cemerlang, dan meniadakan plak gigi. Tak perlu memakai whitening lagi. (Dan ini sudah saya buktikan sendiri, beberapa menit setelah menggosok gigi dengan bagian dalam kulit pisang, saya lalu menggosok gigi. Hasilnya, gigi terasa lebih nyaman, lebih bersih, bau mulut befkurang, dan plak gigi juga bekurang.)

Di Afrika, kulit pisang dikeringkan lalu dibakar. Abu pembakaran digunakan untuk membuat sabun, abu ini kaya akan potassium sebagai pengganti soda api (potassium hidroksida). Selain abu pisang, sabun asal afrika ini -dikenal dengan nama black afrikan soap- dibuat dari minyak sawit, shea butter, cocoa butter, dan lumpur. Sabun afrika ini lalu diklaim mampu menyembuhkan beragam kelainan kulit seperti eksim, psoriasis dll.

Kulit pisang memang kaya vitamin A, B, C, E, dan mineral seperti potassium dan zinc yang berpengaruh pada kesehatan kulit, seperti menjaga kelembaban kulit, menghaluskan kulit, mengendalikab produksi minyak di kulit, mencerahkan, anti kerut, dan lainnya.

Anda dapat mencoba menggosok bagian kulit yang bermasalah -entah karena gigitan nyamuk, jerawat, psoriasis, pigmentasi, alergi, bekas luka- dengan kulit pisang sebelum tidur, dan amati hasilnya beberapa hari kemudian. Atau gosok gigi Anda dengan bagian dalam kulit pisang, lalu biarkan beberapa menit sebelum gosok gigi. Buktikan apa benar gigi Anda menjadi putih beberapa hari kemudian

sabun pisang mengatasi gangguan kulit


Kulit pisang tak dapat disimpan lama, harus segera digunakan sebelum menjadi kehitaman. Karena itu saya mencoba mengekstrak kulit pisang dengan beragam cara, dan menyimpannya sebagai bahan campuran sabun, sampo   pelembab muka, salep penyakit kulit, dan obat jerawat. Dengan begitu, dapat digunakan lebih lama.

Atau, jika sedang memiliki banyak waktu luang, kulit pisang dapat dikeringkan, lalu dibubukkan, sebelum digunakan sebagai aneka produk kecantikan dan pengobatan herbal. Tertarik? Coba saja !

Minggu, 07 Oktober 2018

Sabun kok Sekeras Batu

ini sabun yang sekeras batu


Suatu hari kawan lama bercerita, tak sengaja menemukan sabun yang saya berikan kepadanya 2 tahun lalu. Sabun itu sudah membatu, keras, buruk rupa, berwarna kecoklatan sehingga nyaris dibuang ibunya.

Merasa sayang,  kawan tadi meminta si ibu mencoba dulu memakai si sabun. Siapa tahu masih berguna. Rupanya cocok. Sabun susu menahun itu membuat wajah si ibu lembut, berseri, dan tidak berkeriput.

Sabun homemade memang dapat tahan lama, tergantung bahan pembuatnya. Sabun yang mengandung tanaman herbal atau minyak esensial misalnya, tahan antara 6 bulan hingga setahun pemakaian. Sedang sabun yang berbahan hanya minyak nabati tahan lebih dua tahun. Saya pernah menyimpan sabun yang umurnya lebih 5 tahun. Masih enak dipakai, bahannya minyak zaitun, minyak kelapa, dan lemak coklat.

Semakin lama umur sabun semakin stabil bentuknya, makin keras, kering, dan awet. Sabun yang  sekeras batu tadi terbuat dari minyak sawit, minyak kelapa, dan susu bubuk dengan perbandingan 1:2:3. Bentuk fisiknya memang keras, tapi kalau sudah kena air mirip jenang. Coba saja buat sendiri kalau tak percaya!

Ah, saya jadi ingat keluhan kawan mengapa tak mandi menggunakan batu saja, seperti tulisan dis (Dahlan Iskan) dalam blognya. Yah, mungkin tulisan ini jawaban sabun batu tadi. Oya, selain membuat wajah lebih halus dan lembab, sabun batu juga memiliki manfaat tambahan. Saat hati Anda kesal karena ulah seseorang, cukup lempar sabun ke si pembuat onar. Atau jika ingin mengusir tikus yang masuk ke dapur, atau kecoak yang tiba-tiba muncul di kamar mandi, timpuk saja dengan sabun batu. Aman kan??




Jumat, 05 Oktober 2018

Kombucha, Sabun 3 in 1 yang Tersia



Saya pernah menulis tentang sabun kombucha di artikel sebelumnya. Sudah saya dan teman -yang mencoba- buktikan kalau sabun ini ampuh. Kawan yang juragan cuka dan teh kombucha berkata, 'Saat saya jadikan sampo, luka-luka di kepala saya jadi cepat sembuh.'

Sedang kawan yang jaga perpustakaan, yang kebetulan wajahnya kena jerawat nanah karena infeksi bakteri dan kelebihan hormon, dan selama ini mengandalkan sabun dari dokter, mengaku cocok menggunakan sabun kombucha sebagai sabun muka. "Jangan diotak-atik lagi resepnya, Mbak. Sabun ini cocok buat mukaku, mirip sabun dokter,"sarannya.

Toh pujian di atas tak membuat pamor sabun kombucha naik. Kalau ada calon pembeli, selalu bertanya, "Sabunnya bikin bau badan asam, ya!". Yaa, belum-belum sudah nuduh, padahal belum membuktikan  Sudah nasib tukang sabun.

Cuka kombucha memang berbau asam, teh kombucha juga. Kalau Anda sempatkan mandi hanya dengan cuka atau teh kombucha, dijamin badan beraroma asam kalau bilasnya kurang bersih. Tapi, sabun kombucha tidak hanya dibuat dari scoby, cuka dan teh kombucha. Bahan utama sabun justru minyak nabati, salah satunya minyak hasil rendaman bunga kenanga selama beberapa bulan. Kombucha hanya bahan tambahan. Hasilnya, sabun beraroma kenanga yang harum itu.

Ada alasan mengapa sabun menggunakan bahan tambahan scoby dan teh kombucha. Sabun diharapkan memberi manfaat seperti saat menggunakan teh dan scoby kombucha, misalnya mengatur ph kulit, sehingga kulit yang berminyak berlebihan menjadi tak berminyak, kulit kering jadi lembab, kulit penuh jerawat jadi hilang jerawatnya, kulit yang luka menjadi sembuh lukanya. Jika sabun dijadikan pengganti sampo maka diharapkan rambut yang berketombe menjadi hilang ketombenya.

Sayangnya sabun kombucha kurang dikenal di tanah air, padahal sudah banyak orang yang merasakan manfaat langsung teh kombucha. Di luar negeri, sabun kombucha seberat 125 gram laku dijual antara Rp.75000-Rp.90000 karena manfaatnya yang tokcer tadi. Di sini, dijual Rp.15000 saja masih ditawar. Sungguh nasib sabun yang tersia. Hal ini berlawanan dengan nasib scobi kombucha yang laris manis diburu orang. Dalam waktu singkat, sediaan scobi setoples habis dibeli orang. Rupanya manfaat teh kombucha sebagai minuman kesehatan sudah tersebar luas.

Untungnya saya punya solusi agar si sabun tak lama tersia, dengan menjadikannya sampo cair, lalu ditambah beberapa bahan alami khusus. Hasilnya sampo yang cepat menutup luka di kulit kepala, mengobati ketombe, membuat rambut berminyak jadi tak berminyak, rambut kering jadi lebih nyaman, dan dapat digunakan sebagai sabun anjing/kucing. Kalau digunakan untuk keramas setiap hari selama dua minggu, kutu-kutu bandel di rambut anak maupun anjing kesayangan pun lenyap. Mungkin karena bosan dengan kandungan cukanya :-D







Rabu, 21 Februari 2018

Membuat Produk Kosmetik dari Lidah buaya

Sejak lama orang memanfaatkan lidah buaya sebagai produk kecantikan dan kesehatan. Mereka mengoleskan gel lidah buaya ke rambut, agar rambut tumbuh lebat dan tidak rontok. Mereka membubuhkan gel lidah buaya ke bekas luka bakar, kulit yang kemerahan, agar kulit cepat pulih dan normal kembali. Mereka mengoleskan gel lidah buaya ke jerawat bernanah dengan harapan jerawat cepat mengering, lalu menghilang. Namun pemanfaatan di atas menggunakan lidah buaya segar dan berlangsung singkat.


Produk kosmetik pabrikan pun banyak menggunakan lidah buaya, semisal krim lidah buaya untuk mencegah luka bakar, sabun lidah buaya, atau sampo lidah buaya. Krim lidah buaya biasanya dibuat dari campuran vaselin, minyak vitamin E, minyak mineral, sedikit pengawet, dan ekstrak lidah buaya. Sedang sampo dan sabun lidah buaya dibuat dengan mencampurkan bahan sampo dan sabun dengan ekstrak lidah buaya. Ekstrak lidah buaya adalah gel lidah buaya yang sudah dipisahkan dari daun dan lateknya.

Ekstrak lidah buaya ini tahan disimpan beberapa bulan di dalam kulkas, dan dapat diolah menjadi beragam produk kosmetik seperti di atas. Mungkinkah mengolah ekstrak lidah buaya sendiri, menjadi produk kosmetik? Bisa saja. Berikut beberapa produk kosmetik hasil olahan ekstrak lidah buaya :

1.Sampo lidah buaya alami
Bahannya berupa ekstrak lidah buaya, madu, minyak vitamin E, dan sabun batangan yang dihaluskan sebelum dicairkan. Agar wangi, dapat ditambahkan beberapa tetes minyak esensial.
Sampo ini tak tahan lama, jika disimpan di udara terbuka maksimal tahan 2 minggu. Jika disimpan di kulkan, tahan sampai sebulan. Karena itu buat secukupnya saja.

2.Sabun lidah buaya

Sabun batangan dibuat dengan proses dingin, memanfaatkan soda api. Ekstrak lidah buaya dapat dicampurkan pada proses pembuaatannya.
Sabun lidah buaya ini tahan hingga satu tahun.

3.Krim lidah buaya

Krim lidah buaya dibuat dengan mencampurkan butter -cocoa butter, shea butter, mango butter dll- dengan ekstrak lidah buaya dan minyak vitamin E, serta beberapa tetes minyak esensial kualitas tinggi sebagai pengharum.
Krim tahan disimpan hingga beberapa bulan pada suhu dingin (ruang ber-AC, atau lemari pendingin).

4.Minyak lidah buaya

Minyak lidah buaya dibuat dengan mencampurkan minyak nabati dengan ekstrak lidah buaya, merendamnya beberapa bulan dalam wadah beling gelap, di ruang yang kaya sinar matahari. 
Beberapa orang membuat minyak lidah buaya dengan memanaskan minyak campur ekstrak lidah buaya di atas api. Cara ini bakal menghilangkan manfaat herbal dari zat yang terkandung pada lidah buaya. Hasilnya, minyak lidah buaya hanya berfungsi sebagai pelembab kulit biasa.
Ada lagi yang menjemur minyak campur ekstrak lidah buaya di bawah panas matahari. Sinar UV akan merusak kandungan zat-zat yang berguna pada minyak dan ekstrak lidah buaya. 
Minyak lidah buaya yang dibuat lewat proses perendaman selama berbulan-bulan biasanya lebih tahan lama, tidak cepat rusak, dan minyak yang dihasilkan juga lebih wangi.





Selasa, 20 Februari 2018

Sabun dan Kondisi Kulit

Postingan ini menjawab pertanyaan terkait bagaimana mencari sabun yang cocok untuk kulit. Secara umum, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan:

1.Kulit berjerawat
Sabun cengkeh efektif untuk meredakan jerawat dan penyakit kulit karena bakteri.

Jerawat biasa timbul pada kulit jenis berminyak. Karena itu jika kulit wajah Anda yang berjerawat, hindari pemakaian sabun yang berfungsi sekedar melembabkan karena dapat memperparah jerawat di wajah. Sabun berbahan utama zaitun misalnya, coba dihindari.
Pergunakan sabun yang mengandung minyak nabati yang berfungsi sebagai obat, semisal minyak jarak, minyak wijen, atau minyak argan.
Pakailah sabun yang mengandung bahan herbal seperti intaran, sirih, cengkeh, pinus, dan pepaya.

Bagaimana jika jerawat tersebar di kulit tubuh?
Secara umum, penanganannya sama walau kulit di badan tak sesensitif kulit wajah. Untuk jerawat di badan, pergunakan sabun garam, sabun rempah, sabun pinus, atau sabun arang. Sabun di atas selain mengatur produksi minyak di kulit, juga anti bakteri dan bersifat mengurangi peradangan.

2.Kulit kering, bersisik, kusam
Sabun karamel efektif mencerahkan wajah, langsung terlihat hasilnya sejak pemakaian pertama.

Jika ini dialami wajah, gunakan sabun yang mengandung susu -sabun susumadu, sabun karamel, sabun brownies- sebagai sabun muka, yang berfungsi mengangkat kulit mati, mencerahkan wajah dan memberi kelembaban pada kulit.
Jika kondisi ini terjadi pada badan, Anda dapat menggunakan semua jenis sabun alami yang tak mengandung SLS, SLeS, dan pewangi berbahan parfum. Kulit pada badan lebih mudah dipulihkan kondisinya ketimbang kulit muka.

3.Kulit mudah berkeringat, kotor, dan bau
Sabun pinus, membersihkan badan, membunuh bakteri dan menghilangkan bau badan

Kondisi ini kerap dialami manusia yang tinggal di daerah tropis, karena terpapar sinar matahari setiap hari.
Kondisi ini juga menimpa manusia kota besar yang diselimuti polusi udara akibat padatnya lalu lintas, asap pabrik, juga polusi air.
Pada kulit yang mudah kotor, berkeringat, selain mandi secara teratur 2x sehari, gunakan sabun berbahan utama minyak kelapa. Sabun ini mampu mengikis kotoran karena debu, lemak, garam atau keringat.
Jika badan berbau, gunakan sabun yang mengandung herbal antibakteri seperti sabun garam, sabun pinus, sabun mahkotadewa.

4.kulit sensitif, gatal, mudah terserang alergi
Sabun arang, efektif mengurangi gatal alergi

Menggunakan sabun berbahan minyak zaitun dicampur sedikit minyak jarak dan minyak kelapa merupakan pilihan yang tepat. Bahan herbal yang ditambahkan bisa berupa teh chamomile, teh lavender, minyak infuse calendula yang berfungsi mengurangi peradangan dan mendinginkan kulit.
Pada kondisi ekstrim bisa digunakan sabun arang aroma mint.

Selamat mencoba