Sabtu, 17 Desember 2016

Scrub kopi, Manfaat dan Pantangan

scrub kopi dalam bentuk sabun

Kopi bubuk kerap dijadikan bahan scrub untuk mengelupas kulit mati. Biasanya kopi bekas, atau ampas kopi, akan dicampur dengan gula atau garam, dan minyak kelapa. Kopi lalu dioleskan ke seluruh tubuh sambil diurut-urut. Hasilnya, kulit menjadi halus, lembut, bersinar, karena scrub kopi berfungsi mengelupas kulit mati, melancarkan aliran darah, dan merangsang pertumbuhan kulit baru.

Kalau merasa repot dengan ritual mencampur minyak kelapa dan ampas kopi, bisa diganti dengan mandi menggunakan sabun scrub kopi.

sabun scrub kopi terbentuk dari ampas kopi giling kasar dengan minyak kelapa, berfungsi mengelupas kulit mati, menghaluskan kulit, namun tidak melembabkan.






sabun scrub kopi terbentuk dari ampas kopi aroma giling kasar dan milk butter, berfungsi mengelupas kulit mati, menghaluskan sekaligus melembabkan kulit

Walau scrub kopi tampak menarik, namun tak disarankan untuk dipakai setiap hari. Cukup 2-3 kali seminggu. Selain itu, mereka yang berkulit tipis dan kering sebaiknya tidak menggunakan scrub, karena akan melukai kurit. Penderita eksim, psoriasis, atau alergi gatal juga sebaiknya menghindari scrub, karena akan memperparah atau merangsang munculnya penyakit kulit mereka.

 Sila mencoba :P


Tidak ada komentar: