Minggu, 20 November 2016
Minyak Esensial dan Sabun (2) : Sabun Gatal dan Penyakit Kulit
Masih menggunakan komposisi minyak yang sama dengan saat membuat sabun frankincense, kali ini saya tambahkan beberapa minyak herbal dan minyak esensial. Tambahan itu adalah minyak mahkota dewa, minyak pinus, minyak esensial thyme dan myrtle.
Pada kulit, minyak esensial thyme berfungsi sebagai antibakteri, antijamur, membantu menghilangkan selulit dan bekas luka, serta menyembuhkan gigitan serangga.
Minyak esensial myrtle bersifat antiseptik, disinfektan, mengurangi kerut dan bekas luka, mengencangkan kulit, menghilangkan bau badan, dan mengobati jerawat.
Minyak mahkota dewa menyembuhkan beragam penyakit dan gangguan kulit. Begitu juga dengan minyak pinus.
Kalau Anda menderita gangguan kulit, seperti kulit yang melepuh karena gatal, herpes, eksim, panu, atau gigitan serangga, ketika menggunakan sabun ini awalnya terasa pedih dan panas. Diamkan saja selama 3-5 menit, lalu bilas. Maka bagian tubuh yang sakit tadi akan mengering, kulit yang hitam dan kemerahan akan kasar, lalu beberapa hari kemudian mengelupas.
Rabu, 16 November 2016
Minyak Esensial dan Sabun (1) : Sabun Wajah 'Frankincense'
sabun frankincense, bahan dasarnya 4 minyak nabati non sawit dan minyak esensial frankincense |
Iseng saya mencoba membuat sabun untuk wajah dengan bahan standar (4 minyak dasar tanpa minyak sawit), ditambah minyak esensial frankinsten beberapa tetes. Sebagian besar sabun (90%) saya kembalikan ke dia, sisanya ada 3 potong kecil, satu saya pakai sendiri, dua lainnya saya berikan ke dua teman yang memiliki masalah pada wajahnya. Hasilnya sungguh memuaskan. Sabun tak hanya melembutkan wajah, tapi juga menghilangkan permasalahan umum seperti jerawat, bekas jerawat, komedo, dll.
Saya coba baca literatur tentang minyak esensial frankincense, ternyata fungsinya antara lain :
manfaat umum minyak esensial frankincense, sumber organicfacts |
Langganan:
Postingan (Atom)